Card Keren Miya Miya Kalau Saya Bawa Ke Indonesia Dan Saya Tunjukkan Ke Ninik Mamak Tanggapannya 'Wow Keren !!!' |
Nama bekennya di Kuwait Miya Miya. Lokasinya ada dimana mana diseluruh penjuru Kuwait. Miya itu artinya 100 fils (pecahan logam mata uang Kuwait senilai sekitar Rp 4300). Jadi, Miya Miya itu semacam toko serba 100 fils. Tapi itu jaman dulu, sekarang barang yang dijual tidak semuanya 100 fils. Ada juga yang KD 1 sampai KD 20an. Tapi bagaimanapun juga barang yang dijual tetap murah dan meriah.
Teko Cantik Murah Dengan Model Kahas Arab Eh, Buatan China |
Ciri khas Miya Miya ini selalu tokonya berada di basement, lantai bawah tanah. Seluruh lantai basement dipakai semua untuk berjualan barang barang murah meriah. Mulai ember seng, stationary, mainan anak, perlengkapan bayi, pecah belah, bendera, emblem club sepak bola dan lain lain semuanya ada. Bisa berjam jam nggak keluar kalau sedang 'survey' di toko serba ada ini. Yang nggak ada cuma bumbu dapur, makanan dan buah saja.
Gelas Cantik Khas Arab Dengan Kaligrafi Saya Kira Ayat Qur'an Ternyata Artinya 'Papa', 'Mama' 'Kakak', 'Adik' |
Saya paling senang 'survey' ke Miya Miya karena hampir semua pernak pernik rumah tangga khas Arab ada di toko ini. Dan sudah tentu harganya sangat murah sekali. Kenapa bisa sangat murah sekali ?. Karena hampir seluruhnya barang Kodian buatan China. Peralatan dapur terbuat dari seng umumnya buatan India. Hiasan gantung dan pernak pernik dekorasi rumah hasil kerajinan tangan 'Home Industry' ada yang buatan China, India, Bangladesh atau Turki. Ada juga rice cooker dan termos yang tertulis buatan Jerman, tapi secara sepintas dilihat dari kwalitasnya sepertinya hasil 'home industry' atau mungkin hasil prakarya pelajar sekolah menengah.
Teko Buat Kopi Arab Gahwa Juga Buatan China |
Petugas kasirnya nggak kalah dengan petugas Indomaret, Alfa atau toko toko di Indonesia. Kalau kita mau bayar selalu ditanya 'Punya Member Card Sis?', 'Sudah member Belum Sis ?', 'Daftar saja member Sis nanti dapat point', 'Ayo Sis cepetan ndaftar member mumpung ada discount'. Nah, kalau didepan kasir inilah saya paling ribet. Lama sekali harus mencari kartu member dari dompet. Namanya saja emak emak, pingin keren dan kekinian juga. Isi dompet saya penuh berbagai macam Miya Miya Card, bukan Credit Card atau Debit Card.
'Yuk berburu barang murah pakai Miya Miya Cardku, biar aku yang dapat point discount'.
'Yuk berburu barang murah pakai Miya Miya Cardku, biar aku yang dapat point discount'.
Perkakas Dapur Arab Dari Logam Seng Dan Allumunium Asli Buatan India Meskipun Modelnya Arab |
Teko Jaman Nenek Masih Remaja Murah Meriah |
Ember Seng Ada Tulisan 'Nomor 1 dan Jempol 'Like' Di Kertas Merknya |
Serba Sepuhan Emas Khas Arab Serba Hebring |
Ciri Khas Pecah Belah Arab Itu Selalu Ngejreng Warna Emas |
Tempat Bakar Kemenyan Arab Bokhur Semua Made In Kapir China Dan India |
Pecah Belah Serba Tembaga Dan Kuningan Dari Negeri Kapir India Dan China |
Warna Serba Keemasan Antik Sekali Tempat Manasin Susu Ini |
Gimana Kalau Emas Ini Saya Taruh Di Indonesia Pasti Dikira Emas Betulan |
Baki Model Mirip Kitab Al Quran Kaum Bahlul Sumbu Pendek Pengikut Habib Rizieq Bisa Ngamuk Kalau Melihatnya 'Haahhh, Ini Pasti Penistaan Al Quran' |
Merknya Najib Tapi Asli Buatan China Kapir Nama Merk Dan Ornamennya Saja Yang Khas Arab |
Kaligrafi Buatan China Jangan Ngamuk Ya Para Santri Al Facebookiah Kalau Melihat Kaligrafi Huruf Arab Dipasang Di Dapur Artinya Cuma 'Bumbu Dapur', 'Tempat Sendok' Dll |
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan menuliskan komentar dengan bahasa yang jelas, sopan dan beradab.