Sabtu, 16 Mei 2015

Harga Mobil Baru Dan Bekas Di Inggris Dan Kuwait

Kredit GBP 279 Per Bulan
Saya akui, negara Indonesia memang sangat kaya raya, Gemah Ripah Loh Jinawi. Sebuah negara besar yang bisa menghidupi seluruh penduduknya yang jumlahnya terbanyak no 4 di dunia (sekitar 255 Juta Jiwa). Penduduk Indonesia sendiri sangat kaya raya dengan daya beli yang luar biasa tinggi dibanding sekitar 30an negara yang pernah saya kunjungi. Mungkin anda heran dengan penilaian saya ini, kalau nggak percaya silahkan mengunjungi negara manapun yang anda suka. Bandingkan, rasakan dan bersyukurlah kita disebut sebagai orang orang kaya dari Timur oleh bangsa lain.

GBP 12715 Kira Kira Kira Sekitar Rp 262 Juta
GBP 10375 Kira Kira Sekitar Rp 214 Juta
Kenapa dikatakan sangat kaya raya adalah karena Daya Beli Mobil dan Sepeda Motor penduduk Indonesia yang sangat tinggi. Satu keluarga bisa memiliki satu atau dua mobil bahkan lebih dan beberapa sepeda motor. Ini terlihat dari padat dan macetnya jalan jalan di kota manapun di Indonesia. Kawan kawan saya Arab saat saya ajak ke Indonesia sering kali kaget dan tercengang dengan banyaknya mobil dan kemacetan yang terjadi dimana mana. Lebih kaget lagi ketika saya beritahu harga mobil dan sepeda motor di Indonesia dua kali lipat harga mobil di Kuwait.

Baca :


Baru - GBP 9995 Kira Kira Sekitar Rp 206 Juta
GBP 6995 Kira Kira Sekitar Rp 144 Juta
GBP 8995 Kira Kira Sekitar Rp 185 Juta
Di Inggris harga mobil 'sami mawon' atau sama saja murahnya dengan Kuwait, agak mahal sedikit sih untuk mobil baru, sekitar 60-70 % harga di Indonesia. Tapi harga mobil bekasnya jeblok dan sangat murah sekali meskipun baru dipakai beberapa bulan saja. Saya pernah ngobrol dgn beberapa kawan tentang pajak. Kawan saya dari Inggris sangat kaget saat mengetahui penduduk Indonesia cuma dikenai Income Tax saja, padahal yang bisa dikenai Income Tax paling cuma karyawan yang hanya berapa persen saja dari total jumlah penduduk Indonesia.

 "Yang bukan karyawan dan kerjanya serabutan kan lebih banyak, nggak bayar pajak apa apa ?"

Saya bisa mengerti jalan pikiran bule ini karena di Inggris semua penduduk kaya atau miskin harus bayar City Tax, Police Tax, Fire & Rescue Tax, Waste Water Tax dan Capital Gain Tax (CGT).  Tentu PPN/VAT juga harus bayar kalau beli barang, sama dengan di Indonesia. Dan saya juga paham kenapa kawan saya ini kaget, syukur bisa mengerti dan mengakui kalau negara Indonesia itu sangat kaya raya. Negaranya Inggris bakalan bangkrut kalau penduduknya nggak mau dikenai pajak pajak diatas seperti halnya negara Indonesia.

Showroom peugeot
Coba lihat juga harga harga mobil bekas di Inggris pada photo photo dibawah ini. Mana lebih kuat daya beli orang Indonesia atau Inggris. Browsing juga mbah google, untuk melihat lihat harga mobil baru dan bekas. Misal http://www.carpages.co.uk/car-prices/. Hebat kan daya beli orang Indonesia dan lebih hebat lagi Pemerintah Republik Indonesia. Bisa menghidupi rakyatnya yang berjumlah 255 Juta jiwa dengan 'hanya' mengutip  20-30% Income Tax karyawan, PPN, PPNBm dan pajak pajak tak berarti lainnya. Itupun masih bisa mensubsidi BBM yang jelas jelas harganya sangat murah dibanding harga BBM di Inggris. Di Indonesia, konsumen BBM nggak dikenai Fuel Tax sedikitpun seperti halnya di Inggris dan negara Eropa lain.


Showroom Mobil Baru Dan Bekas Citroen Di
Southampton


Ini Harga Mobil Bekas KIA
Semua Mobil Bekas Yang Dijual Masih Relatif Baru
Tapi Harga Jualnya Langsung Anjlok
GBP 4995 = Rp 102 Jutaan



Mercedes Turbo Diesel
GBP 3995 = Rp 82 Jutaan


Bekas Nggak Pernah Dipakai - Low Mileage
Turbo Diesel - GBP 3995 = Rp 82 Jutaan


Nissan Automatic Low Mileage
Hanya GBP 2995 = Rp 61 Jutaan


Cukup Diletakkan Di Tempat Terbuka
Murah Murah Siapa Mau


Coba Zoom Kalau Mau Lihat
Harga Harga Mobil Bekas Di Inggris Ini
Harga Anjlok Meskipun Baru Dipakai Beberapa Hari


Baca :

9 komentar:

  1. waahhh...
    murah-murah bangett, bisa gak aku kulakan disana-__-'

    BalasHapus
  2. Murah2 y buk,banyak pelajar malaysia yg study di inggris,beli mobil di uk dan membawa pulang kenegaraanya,karena negaranya memperbolehkan mobil impor bekas masuk.. Dan hrg mobil bekas dgn tipe yg sama jauh lebih murah di uk..

    BalasHapus
  3. mantepp.. bisa ke sana.... pingin.......

    BalasHapus
  4. kalo kayak gini, mungkin lebih murah kalo beli mobil bekas disana terus diimpor ke Indonesia kali ya, terus di modifikasi sedikit biar nggak keliatan bekasnya :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mobil bekaspun Kan kena bea masuk 200%, plus nyogok bea cukai dan polisi biar cepat keluar dan jalan.

      Mending bawa mobil sport mewah baru saja, pasarnya jelad dibuat semahal apapun ada yang mau beli Ferrari, Lamborghini dll.

      Hapus
    2. Gk mungkin lah bayar pajak nya 200℅ paling mahal juga 25℅

      Hapus
  5. mantep mantep mobilnya, andai di negeri kita harga mobil bagus bisa murah seperti itu

    BalasHapus
  6. Namanya aja Inggris, super pajak, klo gk ada pajak mau dapat apa inggris

    BalasHapus
    Balasan
    1. Orang ini nggak baca langsung comment.

      Hapus

Silahkan menuliskan komentar dengan bahasa yang jelas, sopan dan beradab.