Kamis, 15 Juli 2010

Kendaraan Pumper Perusahaan Minyak Cap Manuk

Dodge Charger
Mesinnya Besar Dan Sangar


Pingin tahu mobil operasional field operator atau pumper Perusahaan Minyak Cap Manuk atau bahasa arabnya Kuwait Oil Company (KOC) ?. Tentu bayangan kita seperti mobil mobil operasional perusahaan perminyakan di Indonesia, yaitu sejenis jeep double gardan yang bisa nerjang lubang atau kubangan air atau paling tidak sekelas Toyota Kijang. Ternyata yang anda bayangkan tidak 100 % tepat, yang benar cuma 'double gardan'nya saja.


Parkir Di Depan
Kantor Ahmadi
Masih ingat beberapa bulan lalu beberapa pejabat dan anggota parlemen Indonesia ada yang mencari sensasi dengan mengembalikan mobil dinasnya karena menganggap mobil dinasnya terlalu mahal dan merasa tidak pantas memakai mobil dinas yang dibeli dari uang rakyat ? Nah, mobil pumper untuk operasional mengunjungi sumur minyak di Kuwait ternyata jauh lebih exclusive dibanding mobil dinas pejabat di Indonesia yang banyak diprotes beberapa LSM dan organisasi di Indonesia. Mobil pumper tersebut yaitu Dodge Charger R/T - 4 Wheel Drive 6100 cc. Lihat spesifikasinya lebih detail melalui website Dodge.


Dibawah ini sedikit uraian tentang tender pengadaan mobil operasional perusahaan minyak di Kuwait yang saya ketahui.

Toyota Prado
Tender pengadaan barang di Indonesia umumnya untuk memilih barang yang terbaik tetapi dengan harga termurah. Siapa sih yang tidak mau barang bagus dengan harga murah ?. Di Perusahaan Minyak Cap Manuk ( KOC )  agak lain. Pengadaan mobil operasional perusahaan untuk karyawan. Spesifikasi yang diminta adalah 'Safety', aman dipakai oleh karyawan untuk menunjang operasional perusahaan sehari hari dan aman bagi keluarga diluar jam kerja. Tidak ada batasan mengenai mesin harus berapa cc dan juga tidak ada batasan model harus begini atau begitu. Dalam pengumuman tender cukup disebutkan 'Dibutuhkan 1000 buah sedan dan 1500 buah Station Wagon dengan standard safety nomor satu untuk operasional perusahaan'.


Kia Mohave
Karena spesifikasi yang diminta cukup sederhana, maka peserta tendernya juga canggih canggih. Chrysler, Cadillac, Chevrolet, Dodge, Toyota, KIA dan lain lain semua mengajukan mobil safety jagoannya. Sayangnya spesifikasi yang diminta ada embel embel 'untuk operasional perusahaan' sehingga Sport Car seperti Ferari dan Lamborghini langsung gugur karena terlalu rendah dan sangat tidak cocok bagi 'pumper' untuk inspeksi sumur dengan mobil sport seperti ini. Dan pemenang tendernya dipilih tidak cuma satu saja, tetapi beberapa jenis mobil sekaligus.


KIA Mohave Di
Al Manshar
Kontrak mobil operasional di Kuwait juga sangat pendek sekali, yaitu 2 tahun saja. Artinya setiap dua tahun sekali mobil operasional perusahaan harus diganti dengan yang baru. Alasannya sederhana saja, mobil harus dikembalikan ke kontraktor dalam keadaan baik, artinya 2 tahun itulah yang dimaksud dalam keadaan baik dan masih laku dijual. Karena masa kontraknya pendek tentu harga sewa perbulannya jadi mahal. Beda sekali dengan kontrak mobil di Indonesia yang umumnya 4 tahun dan mobil dikembalikan ke kontraktor tinggal rongsokannya saja.


KIA Mohave Di
Salmiya Beach
Inilah mobil mobil pemenang tender pengadaan mobil operasional Perusahaan Minyak Cap Manuk tahun 2010.
  • Chrysler - Typenya lupa (Pemenang tender Kategori Sedan) - untuk Manager
    Kalau mobil ini lewat, langsung semua pegawai pastinya ngumpet atau pura pura sibuk kerja. .
  • Toyota Land Cruiser Prado (Kategori Station Wagon) - untuk Leader
    Lebih baik nggak usah diulas saja. 
  • KIA 'Mohave' (Pemenang Kategori Station Wagon) - untuk Senior Engineer.
    Mesin 6000 cc - V8 dan jelas 4 wheel drive.
    Airbag banyaknya bukan main, ada di setir, dashboard, pintu, tiang kaca depan kiri dan kanan, tiang antara kaca pintu depan dan belakang kiri dan kanan, tiang kaca belakang kiri dan kanan. Pemadam kebakaran juga besarnya bukan main, cocok untuk diletakkan didapur daripada didalam mobil.
  • Dodge 'Charger' R/T (kategori Sedan) - untuk Engineer dan Pumper
    Engine : 6100 cc, HEMIS V8 - 4 wheel drive. Terus terang baru sekali ini saya melihat sedan 4 wheel drive. Sangat ndeso sekali memang. Lihat spec detailnya diwebsitenya Dodge.

KIA Mohave Baru
Dan Madame Susy

Saking canggihnya perlengkapan safety, sampai hari ini saat blog ini ditulis sudah tercatat 12 buah mobil berhenti ditengah jalan secara otomatis dan tidak mau jalan lagi meskipun kunci kontak sudah dioklek oklek beberapa kali. Semakin canggih safetynya, ada salah satu prosedur yang tidak diikuti oleh sopir dan penumpang maka seketika si mobil langsung ngambek nggak mau Jalan lagi. Susah memang naik mobil dengan tingkat safety setinggi ini, tetapi kapan lagi bisa naik mobil 'Kelas Dunia' yang jauh lebih canggih dibanding mobil dinas anggota DPR dan menteri kabinet SBY.... Wk...wk...wk....,

2 komentar:

  1. edan,
    keren banget pak de,
    dulu sampean kok bisa masuk KOC lewat walking interview dimana pak?

    BalasHapus
  2. blog yang mantab :)
    share dunk cara buat masuk KOC :D

    BalasHapus

Silahkan menuliskan komentar dengan bahasa yang jelas, sopan dan beradab.