Nyem Nyem Bakso Anita, Mak Nyus |
Satu lagi muncul restoran Indonesia di Kuwait. Kalau pertengahan tahun 2010 lalu muncul restoran Mama Lala, maka pada awal tahun 2011 ini muncul juga restoran Indonesia yang bernama Kuwait Indonesia Restaurant And Cafe, tetapi lidah kampung saya masih terasa susah sekali mengucapkan nama restoran yang panjangnya bukan main tersebut. Lebih enak saya sebut saja Bakso Anita meskipun sebenarnya yang tertulis dikaca pintu adalah Anita Bakso. Suatu nama yang dibaca sepintas saja sudah kelihatan kelasnya, Kelas Dunia (World Class) dan di Kuwait bukan bakso sembarangan seperti bakso Pak Min, bakso Cak Man atau yang lainnya seperti yang banyak kita temui di Indonesia.
Anita Bakso, tulisannya kecil sekali |
Pertama kali disajikan, kita sudah kaget dan surprise dulu dan nyaris terloncat dari tempat duduk. Bukan kaget karena baksonya besar besar, tetapi mangkoknya yang luar biasa besar. Sangat cocok bagi yang sedang kelaparan di Kuwait. Kira kira cukup pesan satu mangkok kenyangnya bisa tahan sampai sehari penuh. Salah satu strategi untuk menghemat biaya hidup di Kuwait yang lumayan mahal. Yang saya suka dengan bakso ini adalah 'tetelan', potongan daging iga sapi yang lumayan banyak. Tetapi sayangnya favorit saya yang lain yaitu 'gorengan' atau siomay goreng belum ada saat saya datang. Mungkin sekarang sudah ada karena tersedia juga Bakso Malang
Daftar Makanan Dalam Menu Yang Lengkap Sekali |
Tapi jangan kuatir, meskipun namanya Bakso Anita, ternyata hampir semua masakan nusantara bisa dipesan. Mulai dari siomay, gado gado, sate kambing, karedok, nasi goreng, mpek mpek Palembang sampai rempeyek kacang juga ada. Order By Phone jelas bisa. Daripada harus pulang ke Indonesia untuk sekedar mencicipi bakso, akan lebih bagus mampir ke restoran restoran Indonesia di Kuwait seperti ini. Tombo Kangen........Nyem nyem nyem, nulis ini saja saya bisa ngiler sampai ngeces, apalagi anda yang belum pernah datang ke restoran ini.
Tapi jangan kuatir, meskipun namanya Bakso Anita, ternyata hampir semua masakan nusantara bisa dipesan. Mulai dari siomay, gado gado, sate kambing, karedok, nasi goreng, mpek mpek Palembang sampai rempeyek kacang juga ada. Order By Phone jelas bisa. Daripada harus pulang ke Indonesia untuk sekedar mencicipi bakso, akan lebih bagus mampir ke restoran restoran Indonesia di Kuwait seperti ini. Tombo Kangen........Nyem nyem nyem, nulis ini saja saya bisa ngiler sampai ngeces, apalagi anda yang belum pernah datang ke restoran ini.
Pesan Makanan, suasana Indonesia kental sekali |
Baca Juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan menuliskan komentar dengan bahasa yang jelas, sopan dan beradab.