Pelayanan Pos sangat 'memble', tidak effisien dan lama sekali datangnya bisa seminggu sampai dua minggu hanya untuk jarak beberapa meter saja. Sangat jauh bedanya dengan di Indonesia apalagi dibandingkan dengan luas negara, yang segede Indonesia saja hanya perlu beberapa hari saja pengiriman surat dari ujung ke ujung. Sewa Kotak Pos hanya bayar KD 5 per tahun, akan lebih baik menyewa kotak pos mengingat bahwa surat tidak diantar ke alamat. Kita hanya menerima pemberitahuan ada surat datang saja dan diminta mengambil di kantor pos tertentu.
Surat pemberitahuan ini kadang dimasukkan dibawah pintu, kadang ditaruh dibawah keset didepan pintu dan kadang diletakkan diatas keset lalu diterbangkan angin dan keinjek injek. Kalau Paket harus diambil di kantor pos pusat di Shuwaikh dan akan dibuka untuk dicheck sebelum diberikan ke kita.
Courier service seperti DHL, TNT, Fedex dan Aramex juga ada, dan telah menjalin kerjasama dengan KOC. Keuntungan sebagai karyawan KOC adalah bisa mengirim surat atau dokumen ke Indonesia dengan tarip hanya KD 4.5 saja (normal tanpa menunjukkan badge KOC kena biaya KD 29). Jadi ada peluang usaha buat karyawan KOC untuk mencari untung dari selisih harga diatas kalau mau. (by:ardi)