Senin, 16 Juni 2008

Tempat Makan Dan Restaurant

Photo disamping bukan duduk-duduk didepan Pasar Jumat, tetapi di restaurant (Thanks God Its) TGI Friday di Arabian Gulf Street. Rumah makan ini tersebar dimana mana, ada yang di Avenue Mall, Marina Crescent dan Arabian Gulf. Cita rasa masakannya OK dan tidak asing dengan lidah Indonesia. Menu favorit kesukaan kita adalah Texas Ribs Eye Steak dan Tenessee Sampler, ada rasa kecap manis Indonesia di masakan ini. Daging steaknya empuk dan tidak ada bau anyir daging sama sekali. Harga lumayan mahal, rata rata sekitar KD 5, tapi ingat porsinya adalah porsi Arab, artinya cukup satu porsi bisa dimakan ramai ramai. Jadi artinya nggak terlalu mahal juga.
Rumah makan lain favorit keluarga adalah China Dragon di Mahboula (belakang Popeye Restaurant). Tempatnya tersembunyi dibelakang apartment apartment dan anda harus mengajak saya sebagai guide kalau ingin mencoba restoran ini. Harga relatif murah rata rata sekitar KD 1.5 - KD 2 per porsi. Rumah makan ini benar benar chinese food seperti di Indonesia. Menu favorit keluarga adalah crispy tofu dan green bean. Buka mulai jam 12:00 sampai malam tergantung musim. Catatan : kalau musim panas aktifitas Kuwait sangat ramai malam hari, dan restaurant buka sampai tengah malam.

Di Kuwait banyak sekali chinese food, Noodles Restaurant juga enak, ada nasi goreng pula. Tetapi sebagai menu favorit keluarga adalah Peking Duck, uenak sekali meskipun per porsi cukup mahal. Peking Duck restoran ini mengingatkan kita akan rasa Peking Duck asli di Beijing, kering dan crispy sangat berbeda sekali dengan Peking Duck yang banyak kita jumpai di Indonesia maupun Singapore.
Restaurant Indiapun kebanyakan juga menyajikan Chinese Food, tetapi rasanya tetap saja masakan India. Kami menamakannya 'Chinese Food Geleng Geleng' karena tukang masaknya India selalu geleng geleng kepala kalau bicara dan kita juga geleng geleng karena merasa bukan chinese food.

Rumah makan India paling banyak tersebar dimana mana, kalau di Indonesia sebarannya semacam Warung Tegal. Harga seporsi sangat murah hanya dengan KD 0.5 anda sudah bisa makan kenyang di restoran restoran India di Fahaheel. Hebatnya lagi, nasi putih habis langsung ditambah kapanpun anda minta tetapi kalau kare daging, ayam atau ikan yang habis maka hanya sekali saja ditambah. Benar benar puas hanya dengan KD 0.5 saja.
Note : restoran India seperti ini hanya laki laki saja yang njajan.

Ada juga restaurant Sushi di Salmiya, Arabian Gulf Street dekat Kuwait Tower, Marina Mall dan Hotel Le Meredien. Tapi minta ampun harganya sangat mahal sekali. Sekali makan dan tidak kenyang sudah habis KD 30. Jangan deh nyoba nyoba ke restaurant Sushi di Kuwait, cukup kami saja yang jadi korban.

Rumah makan lain dengan citarasa Indonesia adalah Marina Thai. Restaurant ini banyak tersebar di food court mall besar diseluruh penjuru Kuwait seperti Al Manshar Fahaheel, Al Kouts Fahaheel, Marina Mall Salmiya dan tempat lain. Harga ya jelas harga mall.

Restaurant yang lain tidak ada yang menjual nasi karena orang Kuwait secara umum tidak makan nasi. Yang paling banyak adalah restaurant junk food : burger (Mc Donalds, Hardees, Burger King,Popeye), Pizza (Pizza Hut, Papa John, Pizza Express), Ayam Goreng/Panggang (KFC, Naif Chicken) dan yang tidak ada di Indonesia adalah Shrimpy. Shrimpy menjadi favorit keluarga karena ikan dan udang goreng, sudah sangat bosan junk food ayam goreng, burger atau pizza, disamping enak juga tidak ada bau amis sama sekali baik ikan maupun udang gorengnya.
Restaurant Arab juga ada misal Tikka, Kabab Ji dan Hala Restaurant. Tinggal pilih yang mana.

Makanan mewah tapi murah juga ada, steak daging import, ayam, udang dengan nama nama western dan citarasa aneka macam cuma seharga KD 0.8 sampai KD 1 saja. Restaurantnya bagus dan bersih dengan pelayanan kelas 1. Kalau ingin mencoba harus ngajak mas Ardi karena harus nunjukin badge KOC. Memang restaurant ini hanya untuk staff KOC dan keluarganya saja. Bisa murah jelas karena disubsidi oleh KOC. Letaknya didalam komplek KOC Ahmadi. Namanya restaurant Hubara, hanya beberapa langkah saja dari Guest House KOC. Pegawai baru KOC makan di restaurant ini karena terlalu jauh kalau harus mencari restaurant lain disekitar guest house dengan jalan kaki.

Catatan : Kalau pesan makanan jangan banyak banyak, umumnya porsi Arab dimana satu porsi bisa dimakan ramai ramai beberapa orang ukuran normal Indonesia. Sebagai contoh satu porsi briyani umumnya bisa untuk dua orang dewasa, burger juga ukurannya large. Lebih baik dimakan dirumah saja ramai ramai daripada dipaksakan makan sampai kekenyangan di restaurant.
Semua restaurant di Kuwait melayani pesan antar sampai rumah cukup dengan menelpon saja, tapi biasanya dikenai biaya pengantaran juga meskipun ada beberapa yang gratis. Menu makanan berupa brosur yang bisa dibawa pulang, sediakan dirumah apabila sewaktu waktu ingin pesan dari rumah (By Susy).

Baca Juga :